aku Ayunkan kaki ini melangkah tanpa arah dan tujuan
Menyusuri jalan yang tanpa kepastian
aku Berlari
aku Berhenti
Tak menentu
Mata-mata mereka yang hampir buta bahkan buta
Memandangku suram
Dengan Terbuka
Dengan terpicing
Dengan Terpejam
Meski tak mengerti kenapa harus memandang aku
Lidah-lidah mereka yang hampir kaku seakan ingin
Berkata tanpa ragu
Berucap
Terdiam
Seakan tahu segalanya apa yang sedang aku alami
Telinga-telinga yang hampir tuli
Mendengar tiap hari
Segala suara, segala rayuan, segala kebohongan yang
Tanpa batas
Namun tak berbekas
Langkah-langkah yang tanpa tujuan
Mata-mata yang memandang kegelapan
Lidah-lidah yang berucap tanpa perasaan
Telinga-telinga yang mendengar dalam ketulian
Dari hati tak bertuan
Dari hati yang telah dirampas,
Dari hati yang tertindas,
Dari hati yang tergores,
Dari hati yang pilu,
Dari hati dan dari hati,
Hati yang terjual oleh kemewahan,
Nurani yang tergadai oleh iming-iming,
Jiwa yang kosong oleh kebohongan.!!!
Dengan langkah yang kosong tanpa arah,
Dengan ayunan kaki yang gontai,
Dengan hati yang tidak bertuan ini
Aku hanya terdiam dan hanya bisa
Menangisi ketidakmampuanku,
Menangisi kematian hatiku,
Menangisi kematian nuraniku,
Yahhh aku hanya bisa menangis dan menangis
Semoga mereka yang di tempati hatinya bisa berbagi dengan kami yang kosong ini!!!
*coretan kecil ketika hatiku merasa kosong dan galau akan keadaan diriku yang terus kosong tanpa bisa membawa perubahan, tanpa bisa mengkontrol diriku, tanpa bisa memimpin diriku
*dengan pena: mandolo "malingi"
Home
Kumpulan Puisi
jika hati tidak di tempati
jika hati tidak di tempati
Related Posts
Akhir Dari Sebuah Pertemuan [Untukmu Seorang]Pertemuan dan perpisahan adalah sebuah kesatuan yang tidak bisa di bagidan ternyata Tidak bisa ku duga perkenalan yang aku rasakan begitu singkat mem ...
Tes Kebingungan Dan Tes KegilaankuBingung saya kali ini mau posting apa ya??? tapi saya berpikir mumpung masih bisa ol ya udah saya posting sesuatu aja deh...judulnya Cinta, Blogging, ...
Puisi Untuk Mu kasihLama rasanya tidak pernah memposting Puisi oleh karena itu ditengah malam yang sunyi ini aku coba hadirkan seuntaian puisi ang tidak ada harganya bag ...
Jika waktunya tibajika waktunya tiba!!!akankah kita kembali ke pada masa yang telah lalu???Detik demi detik dari masa yang terus berlaluakan terus berganti waktu dan h ...
Narsis yang Romantis....Perlahan ku mengenal jiwamu..pelan-pelan kuraba hatimu...Dalam perjalanan ku sering kebingungan dan putus asa mencari-cari, Dimana hatimu hai orang n ...

Keywords:
Kumpulan Puisi